Selasa, 21 Juli 2015

Cara Merawat Mobil Usai Mudik Lebaran


[ OTONUSA.COM ] Cara Merawat Mobil Usai Mudik Lebaran - Musim mudik lebaran adalah salah satu momen dimana mobil atau kendaraan kita bekerja lebih berat karena harus melakukan perjalanan jauh untuk melakukan aktivitas lebaran di kampung halaman ditambah dengan suasan mudik di musim lebaran keadaan jalan akan sangat macet yang panjang yang bisa berjam-jam ketika kita terjebak macet akibat peningkatan volume kepadatan kendaraan di jalanan.

kali ini kami dari otonusa akan memberikan beberapa tips ringan untuk perawatan mobil anda sehabis anda gunakan kendaraan anda untuk mudik kekampung halaman dengan melakukan tips yang kami berikan akan membuat kendaraan anda tetap tahan lama dan awet serta akan nyaman ketika kita gunakan untuk aktivitas di hari biasa.

Cara Merawat Mobil Usai Mudik Lebaran

1. Setelah anda menggunakan kendraan anda atau mobil anda untuk mudik segeralah anda mencuci mobil anda yang sudah pasti mobil anda telah menjadi sarang debu terlebih jika musim mudik berbarengan dengan musim hujan pula, pastikan ketika anda mencuci kendaran anda, anda juga mencuci bagian kolong mobil juga dicuci dengan bersih.

2. Lakukan lah pemeriksaan kondisi rem secara menyeluruh mulai dari rem depan, hingga rem belakang , jka kondisinya sudah tidak mendukung lagi anda gunakan segeralah anda lakukan penggantian kanvas serta minyak rem kendaraan anda.

3. bagi kendaraan anda yang menggunakan transmisi manual, periksalah kondisi kopling kendaraan anda dengan cara yang sangat sedehana yaitu memasukan transmisi ke gigi dua atau tiga dan kemudian secara perlahan anda menginjak pedal kopling secara bersamaan dengan menginjak pedal gas dan rem. Apabila saat anda melakukan hal tersebut mesin kendaraan anda mati maka kondisi kopling anda masih baik sementara jika tidak mati berarti terjadi slip dan sebaiknya anda segera melakukan penggantian.

4. Periksalah saringan oli , busi dan juga sarngan udara dan saringan bahan bakar juga dan pastikan anda juga selalu membersihkan segala kotoran yang menempel pada komponen tersebut agar kinerja nya kembali menjai maksimal.

5. Periksalah kaki-kaki mobil anda ke bengkel spesialis kaki-kaki dan segera lakukan perbaikan jika kendaraan anda mengalami kerusakan di bagian kaki-kaki.

BACA JUGA ARTIKEL KAMI


Tidak ada komentar:

Posting Komentar