Senin, 19 Januari 2015

Spesifikasi dan Kelebihan Toyota Etios 2015

Spesifikasi dan Kelebihan Toyota Etios 2015

Persaingan mengenai mobil sedan tanpa bagasi atau hatchback di Indonesia semakin memanas, hal ini terjadi karena beberapa produsen mobil hatchback mendapatkan flash back atau respon yang baik dari masyarakat Indonesia.

Hal tersebut kemudian membuat produsen Toyota kemudian mengambil langkah yang serius untuk menangani persaingan ini, terbukti beberapa waktu yang lalu mereka mengeluarkan produkan mobil berjenis hatchback yakni Toyota Etios.

Toyota Etios 2015 ini hadir dengan desain yang sporty dan sangat macho, cocok bagi mereka yang mengingikan mobil yang simpel dan gaya. Bukan hanya mengandalkan desainya saja, akan tetapi mobil Toyota terbaru ini juga dilengkapi dengan berbagai spesifikasi ataupun fasilitas yang mampu memanjakan para penggunanya. Nah untuk mengetahui spesifikasi ataupun kelebihan dari Toyota Etios ini silahkan simak berikut ini.

Spesifikasi dan Kelebihan Toyota Etios Terbaru

1. Spesifikasi Eksterior Toyota Etios
Mobil hatchback ini memang didesain seperti mobil modern masa kini dengan nuansa dinamis. Hal ini dapat kita lihat dari spesifikasi eksterior Toyota Etios yang tampak begitu sporty dan bergaya modern. Sporty Aerokid yang dibubuhkan pada eksterior mobil ini membuat semakin keren. Belum lagi Grill yang dibuat secara melengkung seakan menambah desain unik dari mobil Toyota Etios ini sendiri.
Bumpernya menyiraktkan bahwa Toyota Etios merupakan city car jaman sekarang ini, ditambah penggunaan lampu depan Stylish Head Light dan Modern Tail Light membuat nuansa modern bercampur sporty semakin terlihat dengan jelas. Sedangkan agar mobil Toyota Etios ini terlihat gagah, disematkan 15’’ Allow Wheel dibagian kaki-kaki atau roda.

2. Spesifikasi Interior Toyota Etios
Nah ketika Anda masuk kedalam interior dari mobil Toyota Etios ini, maka Anda akan melihat desain ornamen yang cenderung gelap seperti abu-abu sehingga membuat kenyamanan bagi yang memasukinya. Bukan hanya itu saja, melainkan didalamnya Anda akan merasakan kelegaan ruang yang lumayan luas karena mobil Toyota Etios ini menggunakan dimensi 2460x1695x1510 (PxLxT/mm) membuat mobil ini memiliki kabin yang luas dari pada kompetitornya seperti Mitsubishi Mirage ataupun Honda Brio.


Untuk sektor kemudinya Toyota Etios menggunakan Center Meter Combination yang memungkinkan nahkota mobil dapat mengendalikan dengan baik dalam melakukan manuver. Lalu mobil ini juga sangat unik karena meletakan Cluster Instrument di tengah dashboard yang membuatnya beda dengan mobil hatchback lainya. Untuk sisi hiburan terdapat 2 Din CD yang dilengkapi dengan AM/FM/Radio/MP3/WMA dengan input USB yang dapat mempermudah Anda dalam mendengarkan musik kesukaan.

3. Spesifikasi Mesin Toyota Etios
Nah untuk speifikasi mesinya Toyota Etios 2015 sendiri diklaim memiliki kekuatan yang lumayan besar untuk jenis mobil hatchback, dengan mesin yang berkapasitas 1.200 cc bertipe 1.197 cc 3 NR-FE, 4 silinder, DOHC. Dengan menggunakan kapasitas mesin seperti itu Toyota Etios mampu mengeluarkan tenaga sebesar yakni 80 PS pada 5600 rpm dan torsi maksimal yang dapat dihasilkan adalah 10.6 kg/m pada 3100 rpm. namun masih menggunakan transmisi manual.

Setelah kita mengetahui mengenai spesifikasi Toyota Etios dan juga mengenai kelebihan Toyota Etios, pasti pada penasaran berapa harga Toyota Etios untuk 2015 ini. yuk kita lihat harganya

Harga Toyota Etios 2015

Harga Etios pada tahun 2015 ini telah mengalami kenaikan, seperti yang pernah kita bahas pada artikel lalu bahwa semua prusahaan otomotif telah menaikkan harga produknya di awal 2015. Untuk harga Toyota Etios saat ini bisa dilihat di daftar harga mobil terbaru atau langsung menuju link berikut :

Harga Toyota Etios Bulan ini


Nah itulah sedikit ulasan mengenai spesifikasi terbaru dari Toyota Etios. Semoga dapat menjadi inspirasi kebutuhan mobil sporty dan gaya untuk Anda. salam

Tidak ada komentar:

Posting Komentar