Jumat, 12 Desember 2014

Inilah Beberapa Ciri Anda Harus Mengganti Rem Mobil

Mengganti Rem Mobil

Salah satu faktor utama untuk keselamatan pengendara mobil adalah dengan memperhatikan kondisi rem pada mobil. Jika tidak ada rem pada mobil, sudah barang tentu mobil tersebut melaju tanpa henti, dan apabila rem tersebut tidak bekerja dengan sempurna tau tidak pakem, akan berakibat fatal salah satunya dapat menabrak sesuatu yang ada di depan.

Nah oleh karena itu, agar kamu bisa mengemudi dengan nyaman dan aman, selalu pastikan kondisi pada rem mobil tersebut. Berikut kami akan mengulas beberapa ciri-ciri rem mobil yang seharusnya sudah layak ganti.

Berikut Cir-cici Anda Harus Mengganti Rem Mobil :


1. Ciri pada Kepingan Cakram
Pada komponen utama rem mobil yaitu terdiri dari Kaliper & Rotor (atau yang biasa disebut cakram). Ketika pengereman dilakukan, kaliper itu akan menjepit cakram hingga mobil tersebut berhenti. Jika mobil yang sering dipakai, cakram ini akan semakin tipis, dan akhirnya proses pengereman tersebut tidak bekerja secara maksimal lagi. Cara mengecek cakram tersebut, kamu cukup melihat langsung kondisi piringannya, apakah masih tebal atau sudah tipis. kalau kondisi piringannya tipis, itu artinya cakram tersebut sudah harus diganti.

2. Ciri pada Bunyi Rem
yang kedua ciri-ciri rem mobil kamu sudah harus diganti yaitu kalau rem menimbulkan bunyi yang tidak biasanya yang terdengar hingga ke dalam kabin mobil. Selain bunyi gesekan yg melengking yang sering terdengar ketika mobil melaju, terkadang juga terdengar bunyi kasar dari rem mobil. kalau yang terdengar bunyi kasar, berarti cakram mobil tersebut sudah habis atau sudah tipis. Selain nggak akan efektif buat pengereman, cakram yang sudah tipis juga tidak baik buat kaliper rem. Nah sebelum biaya perbaikan tersebut semakin mahal, lebih baik cepat-cepat ganti komponen rem yang sudah dalam kondisi tidak bagus.

3. Ciri Ketika Berbelok Sendiri
Ciri yang ketiga adalah kendaraan kamuterasa berbelok dengan sendirinya. Pernahkah kamu merasa bahwa seolah-olah mobil selalu ingin berbelok sendiri ke arah kiri atau kanan? kalau iya, itu artinya ada masalah pada rem mobil Anda. Salah satu penyebabnya yaitu kaliper yang stuck di salah satu ban sehingga mengakibatkan satu ban ini secara otomatis mengerem terus, sedangkan ban yang beda bergerak maju.

Namun, mobil yang selalu ingin berbelok secara otomatis nggak cuma sebab rem yang bermasalah, tapi dapat juga disebabkan oleh ban yang kempis atau ban yang kondisi tidak seimbang.

4. Ciri pada Getaran
Nah ciri yang terakhir adalah pada getaran. Salah satu penyebab mobil yang bergetar yaitu pada bagian rem yang bermasalah, tepatnya pada bagian cakram rem. kalau cakram rem sudah tidak dalam kondisi baik, misalnya bergelombang atau bengkok yang biasanya disebabkan mobil sering menghantam lubang, mobil pun akan merasakan getaran.

Selain itu, pengereman pun tidak akan maksimal sebab kaliper sudah tidakbisa menjepit cakram dengan sempurna. kalau hal itu yang terjadi pada mobil Anda, itu artinya wajib kamu secepatnya mengganti cakram rem tersebut.

Nah itulah beberapa tanda atau ciri rem mobil sudah layak di ganti, jangan sampai masalah tersebut berakibat fatal bagi pengendara. Semoga informasi tersebut bermanfaat bagi anda :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar